IMT Jayapura Desak DPRD Tambrauw Anggarkan Dana Untuk Pembangunan Asrama Definitif

JAYAPURA, diptapapua.com – Nicodemus Momo ketua Ikatan Mahasiswa Tambrauw (IMT) kota studi Jayapura saat dihubungi diptapapua.com, mengatakan pada hari ini, Selasa (22/09/2020) DPRD Kabupatem Tambrauw lakukan rapat penentuan anggaran. Oleh sebab itu, dirinya menegaskan agar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) segera tetapkan anggaran untuk Pembangunan asrama definitif mahasiswa Tambrauw di Jayapura.

“Dalam rapat anggaran nanti, Pemerintah atau DPRD Tambrauw tolong segera beli tanah dan bangun asrama definitif di Jayapura,” beber Momo, Selasa (22/09).

Jika permohonan ini tak diindahkan oleh pemerintah atau juga DPRD, maka pihaknya berjanji dengan tegas akan mengumpulkan massa dan duduki kantor DPRD Kabupaten Tambrauw.

“Jika aspirasi kami tidak didengar, maka saya berjanji akan akomodir massa dan duduki kantor DPRD Tambrauw dalam waktu dekat,” tegas Momo.

Terkait legalitas tanah yang dipersiapkan, ketua tim formatur pembangunan asrama, Lamek Songgreri mengaku telah mempersiapkan lahan kosong yang bersertifikat untuk siap dibeli.

“Terkait tanah, kami sudah siapkan tanah yang strategis termasuk sertifikat tanah dan kami sudah pastikan ke kantor pertanahan bahwa tanah ini tidak bermasalah,” tambah Songgreri.

“Maka, pemerintah Tambrauw segera anggarkan dana untuk beli tanah dan bangun asrama,” tutupnya. (N/F: Maxi)

"Obor Untuk Papua"

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles

Praktek ‘Apropriasi’ Budaya Papua oleh Warga Jember saat Karnaval Budaya

DIPTAPAPUA.com - Obor Untuk Papua - Kasus diskriminasi terhadap mahasiswa asal Papua kerap terjadi, termasuk di Kabupaten Jember. Salah satunya dialami oleh Kostantina (24),...

Saat Yudisium, Mahasiswa Papua Kampus Unram Dikriminalisasi Pihak Kampus

DIPTAPAPUA.com - Obor Untuk Papua - Pasca Gelar Yudisium Fakultas Hukum Universitas Mataram (Unram), Security kampus dan Intelijen Kriminalisasi dan Intimidasi Mahasiswa Papua di Universitas...

Misa Perdana Pater Kristian Sasior Diiringi Tarian Adat Suku Irires

DIPTAPAPUA.com - Obor Untuk Papua - Prosesi tarian adat Suku Irires mengiringi Misa Perdana Pater Kristian Sasior. OSA di Gereja Katolik Santa Maria Asiti,...

Alokasi Dana Pemilu Bermasalah, KPK Diminta Periksa KPU Tambrauw

DIPTAPAPUA.com - Obor Untuk Papua - Pengalokasian dana persiapan pemilihan umum (Pemilu) dikatakan bermasalah. Hal itu disampaikan oleh Yance Akmuri, selaku ketua Panitia Pemilihan...

IPMKR Sorong Luncurkan Website Berita: Demi Permudah Publikasi Informasi

DIPTAPAPUA.com - Obor Untuk Papua - Bertepatan saat Musyawarah Besar, Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Kebar Raya (IPMKR) luncurkan Website berita resmi milik IPMKR. Situs berita...